Rumah Minimalis Kusen Almunium & Kaca

Rumah Minimalis Kusen Almunium & Kaca 

Rumah minimalis yang menggunakan kusen almunium dan digabung dengan kaca sebagai lembar pengisi baik untuk pintu maupun jendela adalah salah satu pilihan yang pada beberapa orang sering kali menjadi dilema. Kok menjadi dilema emangnya apa salahnya kalo pake kusen almunium? mungkin itu pertanyaan yang akan muncul saat anda mulai membaca artikel ini.

Kusen almunium pada Desain Rumah Minimalis sebenarnya adalah hal yang saling mendukung karena kusen almunium memiliki tingkat presisi atau kesikuan yang sangat tinggi sehingga rumah akan terlihat lebih modern dengan menggunakanya. 

Rumah minimalis kusen almunium dan kaca

Gambar diatas adalah kelanjutan dari artikel kami sebelumnya dengan judul Desain Rumah Minimalis Dengan Batu Alam.

Dibeberapa orang kita (Indonesia) pemakaian kusen almunium pada rumah minimalis masih dirasakan kurang hommy atau kurang berkesan sebagai rumah, sehingga mereka memilih kusen kayu sebagai bahan yang digunakan untuk pada desain rumah yang mereka miliki.

Berikut dibawah ini kami akan uraikan beberapa kelebihan ketika kita memakai kusen dan daun pintu atau jendela almunium : 

  1. Kusen almunium tahan terhadpa suhu dan cuaca sehingga sangat bagus digunakan pada bagian exterior rumah yang terkena panas matahari dan hujan. khusus untuk rumah minimalis sering sekali ditemukan arsitek membuat jendela lebar yang secara posisi pasti akan terkena tampias hujan dan terdedah panasnya matahari.
  2. Tidak dimakan rayap atau binatang lain yang biasanya menggerogoti bahan kusen pintu dan jendela seperti jika menggunakan kayu sebagai bahan utamanya. Dengan kenyataan ini biaya threatment seperti anti rayap dan finishing extra akan dapat dipangkas. 
  3. Memiliki Tingkat kesikuan yang baik. sehingga sebenarnya sangat cocok jika digunakan pada rumah minimalis. Berbeda jika menggunakan kusen kayu yang biar bagaimana juga tetap handmade sejak dari memotong sampai finishingnya dimana sedikit banyak pasti akan ditemukan kekurang halusan dan kurang presisi. Rumah Minimalis membutuhkan presisi sebagai elemen keindahan yang dijual pada tampak atau fasad rumah.
  4. Berat pintu dan jendela lebih ringan, karena bahanya didesain tipis.
  5. Biaya atau harganya relatif lebih murah jika kita bandingkan menggunakan bahan kayu kelas 1 seperti jati, bangkirai , dan lain sebagainya. walaupun pada kusen dan daun pintu jendela almunium pun ada grade atau tingkatnya, tetapi jika kita memilih yang tidak diatas banget kelasnya saya yakin akan didapatkan biaya produksi yang lebih murah.
rumah minimalis

Selain Kelebihan sebagaimana tersebut diatas sebenarnya kusen almunium juga memiliki kekurangan jika kita bandingkan dengan kusen kayu, khususnya jika diaplikasikan pada rumah minimalis. adapun kekurangan kusen pintu  dan jendela almunium antara lain:


  1. Agak kaku, jika menginginkan desain pintu yang variatif dalam batasan pintu untuk rumah minimalis.
  2. Strukturnya yang tipis rawan rusak jika terbentur dengan keras, dan threatment perbaikannya hanya bisa diganti, tidak seperti pada kayu yang mungkin bisa kita tambal dan kemudian difinishing lagi.
  3. Terlihat Kurang Alami dari sisi tampilan karena hanya bisa difinish dengan cat duco, yang notabene hanya memiliki warna padat.
  4. Masih dianggap bukan untuk bahan pintu rumah karena kurang hommy tadi. (Ini cuma anggapan).


Masih banyak lagi sebenarnya yang dapat kita uraikan tentang desain rumah minimalis dan trik bagaimana memilih kusen yang baik dan sesuai dengan desain arsitektur rumah minimalis. Kapan- kapan kita bahas lagi ya..

Jika dengan membaca anda masih bingung, sebaiknya berkonsultasilah dengan arsitek didaerah anda masing-masing, ceritakan bagaimana konsep desain rumah yang anda inginkan, dan buat yang ingin membangun rumah minimalis di yogyakarta silahkan hubungi kami paada kontak pada web kami ini.

Semoga Bermanfaat

Related Posts

1 comments

  1. Saya tertarik dengan tulisan anda mengenai kusen. Saya juga mempunyai tulisan yang sejenis mengenai kusen uPVC yang bisa anda kunjungi di bjiupvc.com

    BalasHapus